Bermain golf di lapangan dengan 27 hole seperti IOI Palm Villa Golf and Country Resort terasa berbeda. Fasilitas di dalamnya juga membuat pengalaman main golf di lapangan ini jauh lebih menyenangkan.
Pusat Hiburan Tak Jauh dari Singapura
Sekitar 30 menit dari Kota Johor dan 20 menit dari perbatasan Singapura-Malaysia, berdiri salah satu lapangan golf terbaik IOI Palm Villa Golf. Lapangan golf ini menawarkan pengalaman bermain golf di kawasan yang tenang. Dikelilingi pemandangan alam yang masih alami, lapangan golf IOI Palm Villa Golf merupakan tempat bersantai yang sempurna jauh dari keramaian perkotaan.
IOI Palm Villa Golf dibangun oleh Industrial Oxygen Incorporated (IOI) Group pada tahun 1998 sebagai tempat bermain golf yang menawarkan tantangan serta kemewahan. Lapangan golf di Malaysia ini dibangun bersama dengan perumahan mewah Bandar Putra (IOI) dan pusat perbelanjaan IOI Shopping Mall yang terletak tak jauh dari lapangan golf. Bandara Senai International Airport juga terletak tak jauh dari lapangan golf. Berkat lokasinya yang strategis, tak mengherankan bila lapangan golf ini cocok untuk bersantai bersama keluarga atau mengasah kemampuan golf Anda.
Layout Lapangan Golf IOI Palm Villa
IOI Palm Villa Golf and Country Resort sengaja didesain untuk menyajikan tantangan dan keseruan yang tiada habisnya. Fasilitas klub yang memadai juga disediakan guna memastikan setiap pengunjung bisa menikmati waktu senggangnya dengan maksimal. Lapangan dengan 27 hole tentu menawarkan tantangan yang lebih bervariasi dan berbeda dari lapangan dengan jumlah hole lebih sedikit.
Lapangan golf IOI Palm Villa didesain oleh Rick Robbins dari Robbins & Associates. Rick Robbins mendesain lapangan golf di Malaysia ini menjadi tiga lapangan yang masing-masing terdiri dari 9 hole, yakni Palm Course, Putra Course dan IOI Course. Masing-masing memberikan pengalaman bermain golf yang unik serta berlatar belakang pemandangan Gunung Pulai serta pohon kelapa yang tumbuh alami di sekitar lapangan.
- Palm Course
Lapangan Palm Course membentang 3.012 meter dengan pemandangan alam yang menakjubkan. Anda akan dihadapkan pada banyak rintangan air serta kontur lahan yang berbukit ketika bermain di lapangan ini. Permainan golf kian menyenangkan berkat adanya kolam yang indah di tengah-tengah Palm Course.
- Putra Course
Lapangan golf Putra Course merupakan lapangan 9 hole terpanjang kedua di IOI Palm Villa Golf dengan panjang 3.097 meter. Lapangan ini tak begitu berbukit layaknya Palm Course namun tetap memberikan tingkat tantangan yang cukup tinggi bagi para golfer. Rintangan sudah terasa sejak golfer memasuki hole pertama (tee ke-10). Setiap hole didesain dengan fairway sempit dan rumput yang lebat di kedua sisi sehingga menyulitkan golfer untuk memperkirakan jarak pendaratan bola. Bila Palm Course dikelilingi oleh pemandangan alam yang indah, Putra Course justru dikelilingj oleh pemandangan bungalo mewah.
- IOI Course
IOI Course merupakan lapangan terpanjang yang ada di IOI Palm Villa dengan panjang sekitar 3.253 meter. Selain terpanjang, IOI Course juga lapangan tersulit dari tiga lapangan golf yang ada di IOI Palm Villa Golf and Country Resort. Hole tersulit dan hampir semua hole dipastikan membuat golfer harus menunjukkan pukulan terbaiknya.
Fasilitas Lapangan IOI Palm Villa Golf
Bangunan clubhouse dua tingkat yang berdiri di lahan seluas 40.000 kaki persegi akan menyambut Anda ketika bermain di lapangan ini. Bangunan ini memiliki ruang loker dan ruang ganti yang luas, pro shop serta fasilitas olahraga dalam ruangan maupun luar ruangan. Fasilitas olahraga dalam ruangan yang tersedia seperti lapangan tenis meja, sauna, pusat kebugaran, lapangan badminton dan biliar. Sedangkan fasilitas luar ruangan IOI Palm Villa Golf and Country Resort terdiri dari kolam renang, taman bermain anak-anak serta lapangan tenis.