Karawang dikenal sebagai kawasan pusat industri di Jawa Barat. Sebagian besar perusahaan besar di tanah air berpusat di sini. Namun, Anda tak hanya bisa menemukan pabrik-pabrik besar saja di Karawang, tapi bisa juga berkunjung ke salah satu tempat golf yang milik PT. Sinar Mas Land yaitu lapangan Sedana Golf & Country Club. Lapangan golf Sedana Country Club terletak di Jln. Tol Jakarta-Cikampek Km. 47, pintu tol Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Posisinya yang terletak di sebelah barat Kabupaten Karawang dan tampak dari jalan tol Jakarta Cikampek memudahkan para pegolf untuk mencapai lokasi lapangan ini. Dari Jakarta, tempat ini bisa dicapai selama 45 menit perjalanan dan satu jam dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Pengunjung bisa mencapai lokasi lapangan golf Sedana dengan melalui dua jalur :
- Jalur dari arah Jakarta dan Bandung melalui jalan tol Jakarta-Cikampek lalu keluar pintu tol Karawang Barat.
- Jalur dari arah Jakarta dan Bandung kemudian ambil jalan Karawang sebelum pintu tol Karawang Barat.
Lapangan Sedana Golf & Country Club dibangun pada tahun 1996 dan didesain oleh Mark F. Rathert. Lapangan ini menempati lahan seluas 72 hektar terdiri dari 18 holes dan par 72 dengan kontur lapangan yang berbukit-bukit. Secara keseluruhan, kondisi green dan fairway lapangan ini terawat dengan sangat baik dan terlihat rapi. Hal yang menarik dari lapangan ini adalah jumlah bunker yang banyak dengan posisi yang acak. Bunker tidak hanya berada di sisi green saja bahkan beberapa diantaranya terletak di fairway. Hal inilah yang membuat para pegolf harus memiliki strategi khusus untuk menghadapi tantangan di tiap hole.
Fasilitas Sedana Golf & Country Club
Padang golf Sedana Karawang menyediakan beberapa fasilitas menarik bagi para pengunjungnya baik di lapangan maupun di clubhouse.
- Fasilitas bagi para golfer.
Para pengunjung bisa mencoba fasilitas driving range atau mengikuti kelas golf yang dilatih oleh pelatih profesional sebelum benar-benar mencoba merumput di lapangan. Jika belum memiliki peralatan golf yang lengkap, pengunjung bisa menyewa peralatan golf atau membelinya di pro shop. Lapangan Sedana Golf & Country Club menyediakan fasilitas buggy cart yang diperbolehkan memasuki fairway dan fasilitas kedi wanita dengan kemampuan golf yang cukup memadai.
- Fasilitas di clubhouse.
Setelah bermain golf, pengunjung bisa bersantai di clubhouse atau menggunakan fasilitas pijat tradisional, sauna dan kamar mandi bergaya Jepang yang ada di sana. Selain itu, tersedia juga fasilitas restoran dan ruang fungsional bagi pengunjung yang ingin mengadakan perjamuan atau pertemuan.
Sedana Golf Green Fee
Meksipun memiliki kualitas setara dengan lapangan golf bertaraf internasional, lapangan golf Sedana Karawang menerapkan tarif green fee yang cukup terjangkau bagi pengunjungnya. Lapangan golf yang bersifat semi member ini, pada hari biasa menerapkan tarif sebesar Rp. 175.000. Sedangkan pada hari Sabtu dan Minggu, pengunjung dikenakan tarif Rp. 660.000 – Rp. 850.000. Tersedia juga tarif paket untuk wanita (Ladies Package) pada hari biasa sebesar Rp. 121.000. Semua tarif tersebut sudah termasuk tarif green fee dan tarif kedi.
Lapangan Sedana Golf & Country Club merupakan lapangan golf yang dikelola dengan standar internasional serta menawarkan pelayanan sempurna bagi para pengunjungnya. Bila Anda ingin bermain golf dengan tantangan bunker pasir yang bervariasi dan suasana yang asri jauh dari polusi kota, jangan ragu untuk berkunjung di sini.