Rainbow Hills Golf Club

Rainbow Hills Golf Club berlokasi di dataran tinggi wilayah regional Bogor, Jawa Barat. Lapangan yang dirancang oleh J. Michael Poellot Golf Design Group (JMP) ini terdiri atas 27 hole, dimana  18 hole pertama, yakni Mountain Course dan Forest Course beroperasi pertamakali pada 1995 dan sembilan hole berikutnya, yakni Stone Hills  Course berhasil diselesaikan  oleh Robert Moore Jr.,  dan dibuka awal 2015 lalu.  Moutain Course Rainbow Hills terbentang sejauh 3096 meter, sedangkan Forest Course dan Stone Hills Course masing-masing berukuran 3193 dan meter 3172 meter. Untuk mencapai Rainbow Hills Golf Club yang berjarak 50 kilometer dari Jakarta ini membutuhkan waktu sekitar  satu setengah jam dan 45 menit dari kota Bogor.  Rainbow Hills Golf Club buka setiap hari, mulai Senin hingga Minggu dari pukul 05:00 pagi hingga 06:00 petang.

rainbow-hills-golf-course1

Rainbow Hills Golf Club memiliki kontur lapangan yang menyatu dengan  alam sehingga memberikan  tantangan tersendiri  dan membuat karakter tiap hole-nya menjadi berkesan. Rainbow Hills Golf Club juga menjadi lapangan dengan lay-out panjang dari tee menuju green  dengan fitur elevasinya yang dramatis.  Di sini, jarak dan kekuatan pukulan bukanlah penentu. Pegolf harus memiliki strategi jitu untuk bisa menaklukkan lapangan ini. Hole 13 yang menjadi signature hole merupakan par 5 terbaik di sini. Tee yang bertingkat menyapu pemandangan ke seluruh area dengan fairway  menurun ke bukit.  Sisi kiri yang merupakan area out of bounds dan sisi kanan berupa bunker menuntut pegolf untuk memukul lurus untuk bisa tetap berada dalam permainan.  Selain itu, 3-wood bisa menjadi pilihan utama dibandingkan driver.  Pukulan kedua di sini merupakan dog leg ke kiri.  Akurasi wood kembali dibutuhkan untuk  menghindari air yang dilanjutkan dengan  approach shot langsung menuju green yang dijaga dengan baik oleh air dan bunker.

Fasilitas di Rainbow Hills Golf Club termasuk lengkap. Lapangan ini memiliki clubhouse yang luas dengan beragam pilihan menu masakan  lokal dan internasional.  Rainbow Hills Golf Club juga dilengkapi dengan fasilitas  ekslusif dan private melalui The Pavilion,  yang merupakan empat bangunan yang terpisah dari  clubhouse. Pavilion dengan desain tropical modern classic ini memiliki pemandangan dan akses langsung menuju lapangan golf dan  dilengkapi dengan locker room berkapasitas maksimum 20 orang.   Area practice range yang baru direnovasi terdiri atas 24 outdoor bay  dan 16 covered bay  yang menggunakan driving mat. Di fasilitas latihan ini juga tersedia restoran dan bar. Rainbow Hills  Golf Club menawarkan Life Time Membership yang memberikan banyak keuntungan bagi pegolf dengan beragam tawaran menarik serta privilege terhadap penggunaan fasilitas yang ada di lapangan ini.

Daftar Harga Bermain di Rainbow Hills Golf Club

rainbow-hills-golf-course2

Rainbow Hills Golf Club memberikan harga menarik bagi membernya untuk bermain setiap hari sebesar IDR 300.000 untuk bermain pagi ataupun siang hari. Sementara bagi tamu member dan pegolf reguler dikenakan biaya sebesar IDR 439.000 untuk bermain pada Senin pagi ataupun siang hari. Selasa hingga Jumat, tamu member dikenakan biaya sebesar IDR 565.000 untuk bermain pagi dan IDR 440.000 jika bermain di siang hari. Sedangkan bagi pegolf reguler dikenakan harga IDR 715.000 di pagi hari dan IDR 590.000 pada siang hari.  Di akhir pekan, untuk Sabtu, tamu member yang bermain pagi dikenakan harga sebesar IDR 1.685.000 dan IDR 1.110.000 di siang hari dan pegolf reguler dikenakan biaya sebesar IDR 1.980.000 untuk bermain pagi dan IDR 1.255.000 untuk bermain siang hari. Sementara di hari Minggu, tamu member dikenakan biaya sebesar IDR 1.450.000 untuk bermain pagi dan bermain siang sebesar IDR 970.000. Pegolf reguler dikenakan biaya IDR 1.695.000 dan IDR 1.080.000 masing-masing untuk bermain di pagi hari dan siang hari. Harga ini  berlaku sejak 1 Januari 2017.

Harga khusus diberlakukan bagi pegolf senior, wanita dan junior pada hari Senin hingga Jumat, dimana pegolf senior dikenakan biaya sebesar IDR 495.000, pegolf wanita sebesar IDR 439.000 dan pegolf junior berusia 12 hingga 18 tahun dengan harga sebesar IDR 360.000. Program ini tidak berlaku saat hari libur nasional.